Jumat, 20 Desember 2019

Aneka Warna Busana Etnik Warnai Hari Ibu Ke-91 Jalasenastri di Lanal Tanjung Balai Asahan



Tanjungbalai – Ibu-ibu anggota Persatuan Istri Prajurit Jalasenastri Cabang 7 Korcab I Daerah Jalasenastri Armada I terlihat mengenakan berbagai busana dengan warna-warni yang berbeda. Pemandangan berbeda ini dilakukan sehubungan untuk memeriahkan puncak Hari Ibu yang Ke-91 Tahun 2019, di Mako Pomal Jl. Mesjid No. 1 Kota Tanjungbalai Tahun 2019.

Pada acara puncak Hari Ibu, dengan berseragam etnik khas daerah modern Ketua Jalasenastri Cabang 7 Korcab I DJA I Ny. Lidia Lestari Dafris memberikan sambutan  mengucapkan terima kasih atas berbagai sumbangsih para anggota Jalasenastri, yang telah dengan aktif, tulus dan ikhlas melakukan berbagai kegiatan diantaranya sudah meluangkan waktu hadir dan berusaha berpakaian etnik modern dan mengikuti Lomba Fashion ala paragawati.

Selain itu, Ketua Jalasenastri Ny. Lidia Lestari Dafris juga memberikan hadiah bagi Ibu- Ibu Jalasenastri yang berpenampilan serasi dengan pakaian etniknya dan Ibu Jalasenastri yang sering hadir.
Sebelumnya peringatan Hari Ibu ke-91 disemarakan dengan olah raga bersama dan lomba bernyanyi,





Tidak ada komentar:

Posting Komentar