Minggu, 11 Maret 2018

50 ORANG PESERTA LOMBA MANCING UNTUK MENYAMBUT HUT LANAL TBA KE-13 TAHUN 2018


Untuk menyemarakan HUT Lanal TBA KE- 13. Pangkalan TNI Angkatan Laut Lanal TBA mengadakan Lomba Mancing di perairan Bagan Asahan, yang dilaksanakan pada hari Minggu tanggal 11 Maret 2018. Dalam perlombaan mancing peserta bebas untuk umum namun peserta terbatas hanya 50 (Lima Puluh) orang saja.

Adapun rangkaian kegiatan dalam perlombaan mancing sbb :
Pukul 06.00 WIB seluruh panitia dan peserta lomba mancing kumpul di Mako Lanal TBA. Jl. Tanjung Berombang Desa Asahan Mati Kabupaten Asahan. Jumlah peserta mancing sebanyak 50 (lima puluh) orang dan dibagi menjadi 5 (lima) kelompok. Selanjutnya seluruh panitia dan peserta lomba mancing bergerak menuju dermaga Panton Bagan Asahan, untuk menaiki kapal yang sudah disiapkan panitia langsung bergerak menuju spot pemancingan dengan menggunakan 5 (lima) kapal nelayan.

Sekitar Pukul 09.00 WIB seluruh peserta tiba di spot pemancingan pada posisi : 03*07'80" U - 099*58'00" T kemudian lomba mancing dinyatakan dimulai. 
Pada Pukul 17.00 WIB lomba mancing dinyatakan selesai, seluruh peserta mancing dan panitia bergerak meninggalkan spot pemancingan menuju dermaga Panton Bagan Asahan. Sekaligus menilai hasil tangkapan tertinggi.

Pemenangnya adalah Juara I Sdr. Hasbun, Pari seberat 2,245 kg. Juara II Sdr. Toni Julham, Pari seberat 1,77 kg. Juara III Sdr. Yan Aswika, Kerapu seberat 0,905 kg. Juara IV Sdr. Hendra Wijaya, Jinaha seberat 0,825 kg. Juara V Sdr. Afriandi, Pari seberat 0,800 kg. Juara VI Sdr. Amri Bastian, Kerapu seberat 0,620 kg, dan Pemancing ikan terbanyak a.n. Sdr Hermansyah dengan total tangkapan sebanyak 11 (sebelas) ekor.

Untuk hadiah akan diserahkan pada acara jalan sehat pada saat HUT Lanal TBA KE-13 yang akan dilaksanakan pada hari Minggu tanggal 18 Maret 2018.
Selama kegiatan perlombaan berjalan dengan aman dan lancar.





1 komentar: